MACAM-MACAM RESEP DASAR ROTI - Part2. (ROTI KUKUS/BAKPAO)

nhacerita.blogspot.com
Setelah sebelumnya nha' telah menjelaskan tentang resep bagaimana cara dan proses pembuatan Roti Panggang dalam artikel sebelumnya: "Macam-Macam Resep Dasar Roti - Part1 (Roti Panggang)".

Seperti janji saya sebelumnya, kali ini saya akan coba menjelaskan kelanjutan dari artikel tersebut, yaitu tentang bagaimana cara pembuatan Roti Kukus (Bakpao).
Yuk' langsung aja kita mulai..



RESEP DASAR PEMBUATAN ROTI KUKUS (BAKPAO)

Bahan-bahan yang diperlukan.

- 250 gram tepung terigu protein tinggi
- 250 gram tepung terigu biasa
- 2 sendok makan gula pasir
- 1 sendok teh soda kue
- 1 sendok makan penuh ragi instan
- 2 sendok makan minyak sayur
- 2 butir kuning telur
- 300 cc susu encer

Cara membuat.
  1. Campurkan dengan rata kedua jenis tepung, gula pasir, soda kue, ragi, minyak, dan kuning telur. Uleni sampai berbutir butir secara merata.
  2. Masukan susu encer sedikit demi sedikit sambil terus di uleni sampai susu habis.
  3. Uleni terus sampai kalis, bisa sambil sedikit dibanting-banting, agar adonan tercampur rata dan ragi mengembang dengan baik.
  4. Biarkan adonan selama 45 menit, biarkan mengembang, bisa ditutup dengan menggunakan kain yang sedikit basah agar adonan mengembang sempurna.
  5. Setelah mengembang, kempiskan adonan lalu bagi menjadi bulat-bulat sesuai ukuran yang dininginkan.
  6. Adonan siap diisi sesuai selera, lalu kukus sekitar 10-15 menit.
  7. Roti kukus/bakpao pun siap dihidangkan.
Demikianlah cara membuat Roti Kukus/Bakpao ala Nha' Cerita. Slahkan dicoba, dan semoga bermanfaat.

Untuk koleksi resep lainnya bisa dilihat, disini (Resep).

Terima Kasih.

Comments

Popular posts from this blog

MY NEW NORMAL

ARTI MAMA DIHATIKU

MISTERI DIBALIK AKU